-->

Senin, 12 Mei 2014

Dalam ranah optimasi mesin pencari, tentu kita sering mendengar istilah backlink. Namun, apa sebenarnya yang dimaksud dengan backlink tersebut? Secara singkat, kami akan menjelaskan pengertian backlink melalui artikel ini. Namun sebelum kami mulai, mohon untuk pengunjung yang sudah memahami apa arti backlink tidak banyak komplain sebab tulisan ini ditujukan untuk mereka yang memang benar-benar belum tahu. Bagi anda yang sudah expert atau bahkan memiliki bantuan dari SEO, sebaiknya melewati tulisan ini dan beralih ke artikel lain.
Ok, tidak perlu basa-basi, mari kita mulai pembahasannya. Backlink, pada dasarnya adalah sebuah tautan yang ada di dalam sebuah website. Tautan tersebut bisa mengarah ke website luar atau juga ke dalam internal website. Namun, khusus untuk urusan SEO biasanya backlink yang dimaksud adalah tautan yang datang dari luar website.
Backlink sangat penting dalam dunia optimasi. Hampir bisa dipastikan, sebuah website tidak akan bisa mendapatkan peringkat yang bagus di mesin pencari apabila tidak di topang dengan jumlah backlink yang memadai dan berkualitas. Dan secara garis besar, backlink dapat dibedakan menjadi 2 tipe. Yang pertama adalah backlink nofollow. Tipe backlink ini oleh sebagian besar mesin pencari tidak dihitung sebagai vote, kecuali Yahoo & Bing. Lalu untuk tipe yang kedua, adalah backlink dofollow. Tipe ini biasanya di hitung sebagai vote, terutama oleh Google. Sehingga dengan adanya backlink yang memadai, suatu kata kunci bisa dengan cepat mendapatkan peringkat di Google.
Well, itulah sedikit penjelasan kami mengenai backlink. Jika masih kurang jelas atau kurang lengkap, jangan sungkan untuk bertanya melalui form komentar dibawah. Atau kalau malas, silahkan Googling ke wikipedia atau blog lain yang menyajikan informasi serupa. Selamat berakhir pekan dan sampai jumpa pada artikel-artikel berikutnya. Wassalam.

0 komentar:

Posting Komentar

Beri Masukan Bermanfaat

Sample Text

Diberdayakan oleh Blogger.

Posting ini telah disusun untuk lebih melayani mereka yang peduli dengan bagaimana informasi itu dapat digunakan secara baik dan benar.

instagram

Popular Posts

Sosial Media

Facebook  Twitter  Google+ Instagram Linkedin Path Yahoo